Thursday, April 24, 2008

Penne Krim Udang Labu

Ini menu pasta favoritku. Selain rasanya yang yummy…. hmm…, cara buatnya juga sangat mudah dan cepat. Jenis pasta bisa diganti dengan penne, spaghetti, fettuccini, parfalle, macaroni, dan lain-lain sesuai selera atau stok yang tersedia di rumah. Campuran isinya juga bisa bervariasi dari udang, smoke beef, chicken, kerang, ataupun hanya berisi campuran sayur-mayur seperti broccoli, labu, jamur, dan lain-lain. Berikut resep pasta penne dengan campuran isi udang dan labu kuning.

Bahan:
150 g penne kering (jenis pasta bisa disesuaikan dengan selera)

Saus:
1 sdm mentega
20 g bawang Bombay, cincang
1 siung bawang putih, cincang
1 sdm tepung terigu
250 ml susu cair
100 g udang kupas, rebus
100 g labu kuning Jepang/kobucha, kukus, potong-potong (dapat diganti dengan sayuran sesuai selera)
1/2 sdt oregano kering
1/2 sdt basil kering
1/2 sdt merica hitam kering
1 sdt garam
1 sdm krim segar

Cara membuat:
- Rebus penne hingga lunak. Tiriskan.
- Saus: Tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga layu dan harum.
- Taburi tepung terigu, aduk hingga rata.
- Tuangi susu sambil aduk-aduk hingga licin dan mendidih.
- Masukkan udang, labu dan bumbu lainnya, aduk rata.
- Masukkan penne, aduk rata. Angkat.
- Sajikan hangat dengan taburan keju Parmesan parut, jika suka.




Untuk 2 orang. Selamat Mencoba...!


No comments: